Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 02-06-2019
  • 412 Kali

Ratusan Penumpang Ikuti Mudik Gratis Ke Kepulauan Kangean

Media Center, Minggu ( 02/06 ) Sebanyak 744 warga kepulauan mengikuti mudik gratis via kapal laut rute Kalianget menuju Kangaen yang digagas Pemerintah Kabupaten Sumenep.

Kapal mudik gratis menggunakan Kapal Motor Penumpang (KMP) Dharma Bahari Sumekar (DBS) III berangkat dari Pelabuhan Kalianget pukul 08.00 WIB yang dilepas langsung oleh Wakil Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, SH, Minggu (02/05/2019).

"Semoga program mudik gratis via kapal laut itu bermanfaat bagi warga Kepulauan, agar mengurangi beban biaya pulang ke kampung halamannya untuk berhari Raya Idul Fitri," tegas Wakil Bupati Achmad Fauzi.

Dia berharap, semoga dalam perjalan laut KMP DBS III tidak ada kendala, sehingga penumpang selamat sampai ke masing-masing kampung halamannya.

"Warga kepulauan mudik tujuannya untuk merayakan Lebaran dengan sanak keluarganya di kampung halamannya. Semoga selamat sampai tujuan dan bertemu kembali dengan keluarganya," jelas suami Nia Kurnia ini.

Wakil Bupati mengungkapkan, meskipun KMP DBS III kapasitasnya untuk mengangkut penumpang, barang dan kendaraan, baik roda dua maupun empat. Namun, pihak manajemen untuk program mudik gartis kali ini, sengaja tidak mengangkut barang maupun kendaraan, hanya khusus penumpang dengan membawa barang bawaan sedikit.

"Jadi tempat yang biasanya sebagai tempat barang dan kendaraan dijadikan tempat penumpang, sehingga mampu mengangkut hingga 744 orang," pungkas pengusaha muda sukses ini. ( Yasik, Fer )