Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 18-04-2018
  • 459 Kali

PDAM Tak Kenal Hari Minggu Berikan Layanan Kepada Pelanggan

Media Center, Rabu ( 18/04 ) Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Sumenep mempunyai komitmen yang tinggi untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggannya. Salah satunya, dalam memperbaiki jaringan pipa distribusi air, meskipun pada hari Minggu.

Direktur PDAM Sumenep, Sih Purwadiyanto mengatakan, dalam rangka memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan, PDAM memang harus ada tindakan cepat dilakukan perbaikan, apabila ada kerusakan atau kebocoran pipa distribusi air.

Pihaknya tetap melakukan perbaikan pipa yang rusak, meskipun pada hari Minggu, supaya masyarakat pelanggan tidak merasa dirugikan dan kebutuhan air bersih tetap terpenuhi setiap hari.

“Seperti hari Minggu (15/04) kemarin, kami tetap memperbaiki saluran pipa distribusi di Jalan Urip Sumoharjo yang termasuk salah satu pipa distribusi utama untuk jaringan distribusi ke pelanggan PDAM di 2 Kecamatan, yakni Kecamatan Kota Sumenep di Desa Pabian dan Marengan Daya, serta Kecamatan Kalianget di Desa Marengan Laok, Kertasada, dan sekitarnya,” imbuhya, Rabu (18/04).

Sih Purwadiyanto menyatakan, jika harus menunda perbaikan pipa distribusi utama itu pada hari Senin, pasti masyarakat pelanggan di 2 Kecamatan terganggu.

“Kami pada intinya tidak kenal hari libur dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan, terutama melakukan perbaikan pipa distribusi air yang rusak, supaya pelayanan dalam pendistribusian air bersih kepada pelanggan tidak terganggu,” tandasnya.

Sih Purwadiyanto mengungkapkan, pipa distribusi utama di Jalan Urip Sumoharjo rusak akibat tekanan diatas pipa terlalu berat, sehingga menyebabkan pipa itu bocor.

“Kebocoran pipa disebabkan tekanan atau beban berat, akibatnya pipa dengan ukuran diameter 8 dim itu pecah dan terjadi kebocoran air yang mengganggu distribusi air ke pelanggan,” imbuhnya.

Sih Purwadiyanto berharap masyarakat memberikan laporan, manakala menemukan pipa air yang rusak atau bocor ke PDAM, agar bisa dilakukan perbaikan secepatnya.

“Kami tetap memperbaiki pipa distribusi yang rusak, jika ada laporan masyarakat, walaupun pada hari Minggu. Jadi intinya, kami siap setiap hari untuk memberikan pelayanan terbaik,” pungkasnya. ( Yasik, Esha )