Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 20-07-2018
  • 254 Kali

Kemarau Panjang, BMKG Imbau Masyarakat Waspada Kebakaran

Media Center, Jumat ( 20/07 ) Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kalianget Sumenep mengimbau masyarakat waspada kebakaran, karena diprediksi musim kemarau masih akan berlangsung hingga Oktober mendatang.

Kepala Stasiun BMKG Kalianget Sumenep, Usman Kholid kepada wartawan, Jumat (22/07) mengungkapkan, jika sebagian wilayah Sumenep sudah memasuki musim kemarau pada awal Mei dan Juni, sehingga beberapa daerah perlu mewaspadai kebakaran hutan dan lahan.

“Karena awal musim kemarau dimulai awal Juni, sehingga beberapa wilayah perlu mewaspadai timbulnya kebakaran, sebab perkiraan angin yang cukup kencang bisa menyebabkan kebakaran,” ungkapnya.

Karena itu, Usman mengimbau masyarakat perlu meminimalisir berbagai aktivitas yang bisa menyebabkan kebakaran hutan dan lahan. Karena potensi wilayah kekeringan merata di sebagian wilayah Sumenep, utamanya di daerah pesisir pantai dan wilayah bagian selatan yang memiliki sifat normal hujan.

Dijelaskan pula, secara umum cuaca di wilayah Sumenep cerah berawan, didominasi angin dari arah Timur dan Tenggara dengan kecepatan 28 kilometer per-jam. Sedangkan ketinggian ombak di sejumlah perairan kepulauan antara 0,5 hingga 2 meter dengan kecepatan angin 40 kilometer per-jam.

“Karena itu, masyarakat juga tetap perlu waspada terhadap potensi hujan, karena meskipun kemarau, sebagian wilayah masih bisa muncul hujan,” tandasnya. ( Ren, Esha )