Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 02-04-2020
  • 369 Kali

Dandim 0827 Serahkan Bantuan Alat Disinfektan Ke Masjid Jamik Sumenep

Media Center Kamis ( 02/04 ) Dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona (Covid-19), Komandan Kodim 0827/Sumenep, Letkol Inf Ato Sudiatna memberikan bantuan alat penanggulangan dan pencegahan penyebaran Covid–19 kepada takmir Masjid Jamik Sumenep.

Penyerahan alat berupa satu unit ruang tempat penyemprotan disinfektan bertenaga listrik dan satu jurigen cairan disinfektan tersebut, diserahkan langsung Dandim 0827 kepada Ketua Takmir Masjid Jamik Sumenep, Husein Satriawan di depan Masjid Jamik setempat, Kamis (02/04/2020).

Dandim 0827 Sumenep, Letkol Inf Ato Sudiatna mengungkapkan, bantuan alat tersebut untuk mensterilkan warga atau jamaah yang akan melaksanakan ibadah sholat di Masjid Jamik agar tetap bebas dari virus Corona.

"Pemberian bantuan alat pencegahan penyebaran Covid–19 oleh Kodim 0827/Sumenep ini untuk memutus rantai penyebarannya di Kabupaten Sumenep," ungkap Letkol Inf Ato Sudiatna.

Menurutnya, saat ini tidak menutup kemungkinan ada jamaah sholat dari luar Sumenep yang lolos dari pengecekan pos pantau, hal ini bertujuan untuk mengantisipasi penyebaran Covid–19 di wilayah setempat.

Sementara Ketua Takmir Masjid Jamik Sumenep, Husein Satriawan mengucapkan terima kasih, khususnya kepada Dandim 0827/Sumenep atas bantuan dan kepeduliannya untuk Masjid Jamik.

"Kami semua menyampaikan terima kasih, karena ini merupakan salah satu ikhtiar, kita berharap semoga semua warga Sumenep ini selalu diberi kesehatan," tandasnya. ( Dim/Ren, Fer )