Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 30-11-2016
  • 346 Kali

Bupati Sumenep Canangkan PPKA 2016 Di Alas Arboretum Kebunagung

News Room, Kamis ( 01/12 ) Bupati Sumenep, Dr. KH. A. Busyro Karim, M.Si membuka Pencanangan Pekan Penghijauan dan Konservasi Alam (PPKA) Kabupaten Sumenep 2016 di Alas Arboretum Desa Kebunagung Kecamatan Kota, pada Kamis (01/12).

Pembukaan pekan penghijauan tersebut ditandai dengan melakukan penanaman oleh Bupati Sumenep, Wakil Bupati Sumenep, Ach. Fauzi, Sekretaris Daerah Kabupaten Sumenep, Drs. Hadi Soetarto, M.Si, Jajaran Forpimda, Pejabat dari Kehutanan Propinsi Jawa Timur, PT. Perhutani, TP-PKK dan Dharma Wanita Persatuan, Pimpinan Ponpes dan Ormas serta pejabat lainnya di areal lahan dekat hutan Kota tersebut.

Dalam sambutannya Bupati Sumenep mengungkapkan, dari sisi manapun menanam pohon merupakan hal yang positif. Dari ajaran agama misalnya, dianjurkan melakukan amal jariyah dengan menanam pohon serta larangan untuk merusak bumi dengan cara menebang dan membakar pohon serampangan.

“Karena itu penanaman pohon tahun ini harus dilakukan oleh semua pihak dan harus lebih dari tahun-tahun sebelumnya.” ungkapnya.

Jika sebelumnya hanya dilakukan penanaman pohon melalui program penghijauan, tahun ini juga dilakukan penanaman bibit pohon di 265 Pondok Pesantren yang ada di Kabupaten Sumenep.

Hal tersebut dilakukan agar penanaman bibit pohon terus dilakukan di mana-mana termasuk di area dan lahan yang ada di Pondok Pesantren di Kabupaten Sumenep. Sebab, diakui Bupati, dari hasil pengamatan di lapangan dari pelaksanaan penanaman bibit pohon sebelumnya, ternyata sudah habis dan hanya tinggal kenangan saja.

Karena itu, pihaknya berharap kedepan harus ada anggaran khusus untuk pemeliharaan, sehingga pohon yang ditanam tidak hanya ada saat ditanam, namun terus dipelihara hingga besar karena manfaatnya tentu untuk anak cucu kita kelak. Apalagi budaya dan tradisi nenek moyang kita dulu juga melakukan penanaman pohon di setiap melaksanakan sebuah peristiwa penting.

“Mari kita kembalikan budaya nenek moyang yang kita cintai dengan menanam pohon di sekitar rumah dan ladang yang kita miliki.” tambahnya.

Mengakhiri acara tersebut Bupati Sumenep didampingi wakil Bupati Sumenep, Sekretaris Daerah dan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sumenep, Nurfitriana Busyro Karim, melapas balon sebagai tanda diberangkatkannya pengiriman tanaman bibit pohon ke 265 Pondok Pesantren yang ada di Kabupaten setempat. ( Ren, Fer )